Asesor APM PTA Banjarmasin Lakukan Asesmen Eksternal di PA Tilamuta

Tilamuta║PA. Tilamuta
Hari ini, (23/10/2017) salah satu kegiatan penting kembali digelar di Pengadilan Agama Tilamuta, yakni pelaksanaan  Assessment Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan yang akan dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 23 Oktober sampai dengan tanggal 25 Oktober 2017 oleh Assessor Eksternal yang ditunjuk oleh Komite Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan Agama/Mahkamah Syariah. Kunjungan Tim Assessment Eksternal ini disambut dan diterima oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Tilamuta beserta seluruh pegawai di lingkungan Pengadilan Agama Tilamuta dan langsung dilanjutkan dengan pelaksanaan Opening Meeting Assessment Ekternal Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan Agama Tilamuta.

Opening Meeting dibuka dengan sebelumnya menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan sambutan sekaligus perkenalan oleh Tim Assesor Eksternal yang melaksanakan Assesment berdasarkan Surat Tugas Nomor: 39/KKAPM/X/2017 tanggal 08 Oktober 2017.Adalah Hj. Siti Romiyani, S.H, M.H, yang dipercayakan oleh Komite Akreditasi Penjaminan Mutu Pengadilan Agama/Mahkamah Syariah sebagai Lead Assessor untuk melakukan Assessment akreditasi penjaminan mutu Peradilan Agama pada Pengadilan Agama Tilamuta dan Pengadilan Agama Gorontalo. Dalam sambutannya, Hj. Sitti Romiyani,SH, MH, yang dalam kesehariannya menjabat sebagai Panitera PTA. Banjarmasin ini mengulas secara ringkas dan padat hal-hal yang terkait dengan pelaksanaan Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama. Beliau menyampaikan bahwa Akreditasi Penjaminan Mutu ini tak lain dilaksanakan dalam rangka standarisasi pelayanan dan penjaminan mutu pada Pengadilan Agama Tilamuta yang terdiri dari Administrasi Manajemen, Administrasi Kesekretariatan dan Administrasi Kepaniteraan.

Sambutan selanjutnya, disampaikan oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Tilamuta, H. Mihdar, S.Ag, MH yang juga sebagai Ketua SAPM Pengadilan Agama Tilamuta. Dalam penyampaiannya, beliau mengucapkan terima kasih dan selamat datang  kepada Tim Assessor Eksternal yang akan melakukan Assessment di Pengadilan Agama Tilamuta. Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh unsur yang terlibat dalam pelaksanaan realisasi SAPM pada Pengadilan Agama Tilamuta, atas segala kerja keras dan upayanya dalam mensukseskan pelaskanaan Assesment Eksternal Akreditasi Penjaminan Mutu di Pengadilan Agama Tilamuta. Dalam sambutannya juga, Wakil Ketua Pengadilan Agama Tilamuta menyampaikan laporan dan presentasi tentang pelaksanaan SAPM pada Pengadilan Agama Tilamuta. Tidak lupa pula, Wakil Ketua Pengadilan Agama Tilamuta menyampaikan permohonan maaf dari Ketua Pengadilan Agama Tilamuta karena tidak sempat bersama-sama dengan Tim assessor dalam kagiatan saat ini, karena sedang mengikuti pelatihan ekonomi syari’ah di Megamendung, Bogor.

Hadir juga bersama Lead Assesor pada kegiatan Opening Meeting Assessment Akreditasi Penjaminan Mutu pengadilan Agama Tilamuta tersebut Tim Assesor Ekternal lainnya yakni Drs. H. Sjamsuddin, SH, MH (Hakim Tinggi PTA Gorontalo), Sujarwo, SH (Panitera PTA. Gorontalo), Taufiq M. Gobel, S.HI (Panitera Pengganti PTA. Gorontalo), Lukman Alan Tomayahu, SE,(Kasubag Rencana, Program dan Aggaran PTA Gorontalo) dan Rusli Permana, A.Md (staff IT PTA. Gorontalo). Selesai pelaksanaan  Opening Meeting, kegiatan dilanjutkan dengan telaah dokumen SAPM oleh Tim Assessment Eksternal.

sumber : pa-tilamuta.go.id

Baca juga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*

five × 2 =